-->

Ini Tips Menghindari Jumpscare Di Youtube

Post a Comment

Menurut saya,  Jumpscare merupakan gambar atau video seram yang biasanya disertai suara teriakan seram yang tujuannya membuat kita kaget/jantungan. Jumpscare biasanya banyak terdapat di video-video youtube. Keberadaan jumpscare juga berbahaya bagi yang lemah jantung, nanti kalo jantungan terus wasted gimana ?. Biasanya jumpscare juga banyak terdapat di situs-situs jebakan batman. Dan yang bikin kita kaget dari jumpscare itu sebenarnya suara/musiknya, karena rata-rata jumpscare menggunakan suara teriakan seram yang bervolume tinggi. Untuk menghindarinya dan untuk berjaga-jaga sebaiknya kita kecilkan volume kita.

Disini saya akan menjelaskan bagaimana sih caranya mengenali/mengetahui video yang terdapat jumpscare ? dan bagaimana cara menghindarinya ? saya membuat postingan ini berdasarkan pengalaman saya dulu waktu melihat suatu video di youtube. Durasinya sih Cuma 2 menit, tapi saat saya sedang fokus-fokusnya menonton tiba-tiba di detik-detik terakhir muncul itu jumpscare yang membuat saya kaget setengah mati (mana volumenya full lagi hahaha). Agar kalian tak bernasib sama seperti saya, perhatikan saja tips-tips ini. Berikut ini tips-tipsnya :

·           Biasanya jumpscare terdapat di video yang durasinya cuma beberapa detik atau 1 menit
         Jika kalian menemukan video yang cuma berdurasi  1 menit atau 50 detik berarti video tersebut berpotensi mengandung jumpscare. Kecilkan volume kalian untuk menghindari jumpscare tersebut karena

·           Untuk jaga-jaga jika ada jumpscare, kecilkan volume speaker/headset kalian
        Jumpscare kebanyakan menggunakan suara teriakan/suara-suara seram bervolume tinggi yang bisa membuat kaget setengah mati bagi siapa yang melihatnya. Untuk menghindarinya kecilkan volume speaker/headset PC kalian.

·           Kemunculan jumpscare biasanya ditandai dengan suara video yang tiba-tiba hening atau tidak ada suara sedikitpun
        Kalau video yang sedang kalian lihat tiba-tiba hening atau tidak ada suara sedikitpun, waspadalah kalian karena itu berpotensi besar bakal muncul Jumpscare. Terkadang jumpscare juga suka muncul tiba-tiba di video yang padahal suasananya tenang atau ceria. Saya pernah mengalaminya waktu melihat video bunga mekar yang disertai musik-muslik tenang/slow namun tiba-tiba muncul jumpscare. Sangat menjengkelkan memang

·           Perhatikan tulisan peringatan atau Caption di awal-awal video
         Jika diawal muncul tulisan “tidak untuk lemah jantung..” biasanya video itu memiliki atau mengandung jumpscare. Mungkin banyak pembuat video yang berbaik hati mau memberi info jika videonya mengandung jumpscare. Banyak juga sih pembuat video yang suka memunculkan jumpscare tiba-tiba tanpa info atau prediksi.

           Sekian tutorial dari saya, ada kurang lebihnya mohon maaf (maklum masih bocah buahwuahuwhw)  dan bila ada pertanyaan atau masih bingung dengan postingan saya ini bisa ditanyakan di komentar. Segala dukungan, cercaan dan caci-makian dapat anda tuangkan dikomentar.

#Tags : cara hindari jumscare di youtube, jumscare youtube, cara menghindari jumpscare. jumpscare, apa itu jumspcare, menghindari jumpscare youtube, jumpscare, jumscare youtube, hindari jumpscare youtube
Newer Oldest

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter